15 Terumbu Karang Terbaik di Dunia



Apa yang pertama kali terbersit dalam fikiran Anda ketika anda medengar pantai, airnya yang jernih, pasirnya yang berwarna putih dan lembut, atau terumbu karangnya yang indah. Ya, kesemuanya itu adalah indikator bagi para pemburu keindahan air untuk dijadikannya tempat itu sebagai destinasi wisata. Namun bagi sebagian traveler, terumbu karang adalah tujuan utama mereka berpergian, ada yang hanya snorkling biasa, diving dengan kedalaman yang rendah, atau bahkan diving dengan kedalaman lebih dari 20 meter.

Terumubu karang adalah rumah bagi sebagian ikan, mereka mencari makan dan hidup disekitar terumbu karang. Banyak jenis ikan yang ada disana sehingga menjadi pemangdangan yang indah ketika kita sedang melakukan diving atau snorkling. Ikan yang dijadikan sebagai terget untuk difoto biasanya adalah ikan nemo, anda pasti tau ikan ini. 

Di Indonesia pastinya ada banyak sekali surga dibawah air seperti di bunaken, raja ampat, wakatobi, dan banyak yang lainnya, namun bagi anda yang ingin mencoba surga bawah laut di tempat lain, tempat - tempat ini mungkin akan anda jadikan sebagai destinasi tujuan anda selanjutnya. 

Berikut adalah 15 terumbu karang terbaik di dunia versi berita tiga dua. 

1. Terumbu Karang Blue Hole


Blue Hole Reef, ini adalah sebutan bagi tempat yang berada di Great Barrier Reef Australia. Ada puluhan ceruk bawah laut ditempat ini, anda bisa melakukan scuba diving atau hanya sekedar bersnorkling. 

2. Terumbu Karang Bonaire


Bonaire telah ditunjuk oleh PBB sebagai taman laut dan dianggap sebagai salah satu lokasi paling baik untuk diving di Karibia. Visibilitasnya sangat baik, dan bahkan air laut di Bonaire ini disebut-sebut sebagai air yang paling jernih di Dunia.

3. Pulau Coron di Filipina


Pada tahun 1944, Laksamana Bull Halsey tenggelamkan 11 kapal perang jepang dan sampai sekarang bangkai kapal - kapal tersebut masih ada di dasar pantai pulau coron. Penyelam dapat menyelam sampai ke bangkai kapal dan dapat melihat biota laut yang hidup disana, bangkai kapal-kapal yang dasa di pulau caron pun ditumbuhi oleh terumbu karang.

4. Pulau Cocos 


Pada tahun 1997, pulau cocos ditetapkan sebagai situs warisan dunia UNESCO, dengan sataus tersebut menjadikan pulau cocos menjadi pulau dengan tempat scuba diving terbaik didunia.

5. Pulau Turks dan Caicos Provo


Pulau provo menawarkan berbagai kegiatan libuaran selain kegiatan menyelam dan  melihat keindahan karang nya. Pulau ini bertempat di daerah Britania Raya yang terdiri dari 40 pulau tropis, 8 diantaranya berpenghuni.

6. Great Barrier Australia


Tempat ini adalah surganya biota laut, hampir semua jenis karang ada disini. Ada lebih dari 1500 spesies ikan, enam jenis penyu, dan 125 spesies hiu ditempat ini. Jika didarat ada kebun binatang untuk hewan hewan darat, mungkin tempat ini adalah kebun binatang bagi hewa hewan laut.

7. Pulau Andros


Pulau Andros adalah pulau terbesar di bahama, orang orang yang ada dipulai ini membuat sebuah penghalang karang dan menjadi penghalang karang terbesar ke 3 di dunia. Panjang penghalang karang ini lebih dari 230 Kilometer, keindahannya pun tidak diragukan lagi. Tempat ini cocok bagi pemula untuk scuba diving.

8. Mahe


Pulau mahe adalah satu satunya tempat berterumbu karang terbaik di samudera Hindia, mahe adalah nama sebuah karang terbesar di tempat ini. Penyelam akan berkesempatan untuk berenang bersama dengan hiu paus, lobster, dan belut moray.

9. Pulau Little Cayman


Bloody bay dan Jackson Point adalah alasan bagi para penyelam untuk berada di pulau ini, ini adalah tantangan tersendiri bagi para penyelam. Di tempat ini anda dapat menyelam sambil dikelilingi oleh ikan - ikan karang yang indah dan berwarna - warni. 

10. Taveuni


Surga tropis yang subur tentu memerlukan air. Jika tidak, Anda tidak akan melihat bunga cantik di mana-mana. Pantainya yang berpasir hitam sangat kontras dengan warna-warni meriah di sekitarnya. Pencinta alam dapat melihat banyak spesies asli Fiji, terutama di Taman Warisan Nasional Bouma (di sini Anda juga dapat menikmati Air Terjun Bouma).

11. Boracay Philipines


Boracay merupakan salah satu tempat yang paling terkenal untuk dikunjungi para wisatawan di negara ini maupun turis asing khususnya orang Korea. Selain pantainya yang sangat sangat indah, disana juga menyediakan beberapa hiburan malam, restoran-restoran enak dan beberapa spot untuk menyelam yang sangat indah.

12. Pulau Cozumel


Pulau Cozumel di Meksiko menawarkan keindahan alam bawah laut yang menakjubkan. Menyelamlah dan temukan aneka terumbu karang, ikan beraneka warna, gurita dan pemadangan alam bawah laut lainnya yang menakjubkan.

13. Pulau Roatan


Diantara karang cantik dan melakukan aktivitas petualangan mendebarkan selain menikmati minuman sambil memandang matahari terbenam? Sepertinya tidak! Dari bermain flying fox hingga memancing di laut dalam dan melakukan penjelajahan di kepulauan Cayos Cochinos yang dijaga angkatan bersenjata, pulau Roatan di Honduras sangat tepat untuk penggemar olahraga air dan wisata alam. Penggemar wisata darat akan menikmati Kebun Raya Carambola, tur di Stone Castle Cameo Factory, atau menyusuri pantai dengan menunggang kuda.

14. Koh Tao


Dipenuhi pohon kelapa ini memperoleh namanya dari kura-kura laut yang hidup di pantainya. Pulau berpasir putih ini dikelilingi oleh bukit terjal, beberapa di antaranya hanya dapat diakses dengan kendaraan four-wheel drive. Musim panasnya yang panjang selama 300 hari mengundang wisatawan untuk bersantai sepanjang sore.

15. Raja Ampat


Kepulauan Raja Ampat merupakan destinasi wisata yang terletak di wilayah Papua. Wisata ini sudah dikenal oleh seluruh dunia karena keelokan alamnya yang sangat mempesona. Salah satu bentuk kepopuleran objek wisata Raja Ampat adalah dengan adanya film dokumenter yang dibuat oleh Avant Premiere yang berjudul " Edis Paradise 3 ", dimana dalam film tersebut menceritakan keindahan alam bawah laut Raja Ampat yang berada di kawasan Papua, yang mana wisata ini juga dijuluki sebagi kawasan Amazon Lautan Dunia.

Subscribe to receive free email updates:

1 Response to "15 Terumbu Karang Terbaik di Dunia "

Berita Tiga Dua: 15 Terumbu Karang Terbaik di Dunia